Jembatan Putus di Tolitoli, Rombongan Pengantin Terjatuh

OUTENTIK-Jembatan gantung di Dusun Panyapu, Desa Galumpang, Kecamatan Dako Pemean, Kabupaten Tolitoli, ambruk saat dilintasi rombongan warga yang hendak menghadiri pesta pernikahan, Minggu (7/9/2025) sore.

Akibatnya, empat orang mengalami luka dan langsung dilarikan ke RSU Mokopido Tolitoli.

“Jembatan itu ambruk karena kelebihan beban, banyak warga yang melintas bersamaan,” ujar Kasi Humas Polres Tolitoli, Iptu Budi Atmojo, Senin (8/9/2025).

Peristiwa terjadi sekitar pukul 16.30 Wita ketika warga berbondong-bondong menuju lokasi pesta. Kondisi jembatan yang tidak mampu menahan beban membuat suasana panik.

Hingga kini jembatan gantung tersebut tidak dapat digunakan, sementara beberapa korban masih menjalani perawatan medis di RSU Mokopido Tolitoli.

Komentar