OUTENTIK-Banjir bandang menerjang Desa Wombo, Kecamatan Tanantovea, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah (Sulteng). Berikut Fakta Faktanya :
Banjir terjadi Selasa 27/5/2025, pukul 15:30 Wita. Menyebabkan 50 rumah warga terdampak.
Ada empat warga yang awal ya dilaporkan hilang. Dua ditemukan dalam keadaan selamat, sementara dua lainnya masih hilang dalam tahap pencarian.
Banjir disebabkan air sungai yang meluap karena hujan deras yang terus mengguyur wilayah Desa Wombo.
Selain rumah, terdapat fasilitas yang terdampak banjir, termasuk satu jembatan Desa yang terputus. Mulai dari Taman Kanak Kanak (TK), SD, SMP, dan Madrasah juga ikut terdampak.
Aktivitas warga lumpuh akibat jembatan putus. 100 kepala keluarga mengungsi ke tempat yang lebih aman.
Kebutuhan mendesak warga yang di data berupa, air bersih, makanan siap saji, tenda pengungsi, Obat obatan dan Kidsware.Warga diimbau tetap waspada akan adanya banjir susulan.
Sumber : BPBD Sulawesi Tengah









Komentar