PLN Resmikan SUTT, Empat Kabupaten di Sulteng Nikmati Listrik Stabil

OUTENTIK-PT PLN Persero meresmikan beroperasinya Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) yang melayani Kabupaten Morowali Utara, Morowali, Poso, dan Tojo Una-Una.

Peresmian ini dilakukan dalam rapat koordinasi (Rakor) di Ruang Pola Kantor Bupati Morowali Utara, sebagai langkah strategis meningkatkan keandalan listrik dan mendorong iklim investasi di wilayah tersebut.

Bupati Morowali Utara, Dr. dr. Delis Julkarson Hehi menyampaikan apresiasi kepada PLN atas selesainya pembangunan infrastruktur vital ini.

“Hari ini Morowali Utara sudah tidak mati lampu lagi. Terima kasih untuk PLN,” ucapnya.

Direktur Manajemen Pembangkitan PLN, Rizal Calvary Marimbo, menjelaskan bahwa pembangunan SUTT beserta gardu induk memerlukan proses panjang dan biaya besar, namun kini masyarakat dapat menikmati listrik yang layak.

“Saya bersyukur bahwa Pak Bupati Delis terus berkomunikasi dengan kami sehingga saat ini solusi terhadap hadirnya listrik yang layak telah terpenuhi,” ujarnya.

Anggota DPD RI asal Sulawesi Tengah, Ny. Febriyanthi Hongkiriwang, juga memberikan apresiasi kepada PLN.

“Apresiasi untuk PLN karena selama ini terus berusaha memberikan pelayanan yang baik untuk masyarakat,” katanya.

Acara Rakor turut dihadiri pimpinan daerah dari empat kabupaten, jajaran manajemen PLN, tokoh masyarakat, dan perwakilan perusahaan.

Kegiatan ditutup dengan pemotongan nasi tumpeng sebagai tanda syukur beroperasinya SUTT yang diharapkan dapat menciptakan lapangan kerja baru dan mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.

Komentar