10 Preman Ditangkap Polda Sulteng, Motor & Uang Tunai Disita

OUTENTIK-Sebanyak 10 pelaku premanisme ditangkap Polda Sulawesi Tengah dalam Operasi Pekat Tinombala 2025.

Mereka diamankan dari berbagai lokasi rawan di wilayah Sulteng.Operasi digelar selama sepekan, dari 1 hingga 7 Mei 2025. Titik sasaran meliputi pasar, terminal, pelabuhan, dan pusat perbelanjaan.

“Kegiatan ini untuk memberikan rasa aman dan menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif,” ujar Kabidhumas Polda Sulteng, Kombes Pol Djoko Wienartono, Jumat (9/5/2025).

Selama operasi, polisi berhasil mengungkap enam kasus premanisme. Kasus itu meliputi curanmor, parkir liar, penadah, dan aksi premanisme murni.

“Dari hasil operasi, kami mengamankan 10 orang serta barang bukti dua motor, uang Rp420 ribu, dan buku catatan retribusi,” kata Djoko.

Operasi dilakukan dengan pendekatan preemtif, preventif, dan penegakan hukum. Polisi juga gencar patroli dan mengawasi lokasi rawan.Polda Sulteng turut menggandeng pemerintah daerah dan TNI dalam operasi ini.

“Operasi ini akan terus dilanjutkan untuk menjaga keamanan dan mendukung iklim investasi yang sehat,” tegas Djoko.

Komentar